tekno
Langganan

Harga dan Spesifikasi Redmi Pad SE yang Resmi Dirilis di Indonesia - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Astrid Prihatini Wd  - Espos.id Teknologi  -  Rabu, 6 September 2023 - 19:20 WIB

ESPOS.ID - Redmi Pad SE. (Xiaomi Indonesia)

Esposin, SOLO-Xiaomi resmi menghadirkan inovasi terbaru dari lini Redmi dengan membawa Redmi Pad SE ke Indonesia, harga dan spesifikasinya pun bikin penasaran. Simak ulasannya di info gadget kali ini.

Sebagai tablet dengan nilai terbaik melengkapi portofolio tablet Xiaomi yang sebelumnya telah dipasarkan yaitu Redmi Pad dan Xiaomi Pad 6.  Dikutip dari Antara pada Rabu (6/9/2023),  Xiaomi menghadirkan Redmi Pad SE sebagai pelengkap esensial untuk semua aktivitas seru di rumah, serta menjadi pendukung utama dalam menciptakan momen me time yang berkualitas.

Advertisement

Sebelum tahu harganya, simak terlebih dahulu spesifikasi Redmi Pad SE. Dilengkapi dengan layar 11  FHD+ yang jernih dan kualitas warna yang memukau, Redmi Pad SE menghidupkan setiap tampilan dengan detail yang luar biasa. Dalam momen me time, pengguna dapat dengan bebas menikmati buku digital, menonton film favorit, atau bahkan merasakan pengalaman bermain game yang mendalam dengan visual mengagumkan.

Tidak hanya sebatas tampilan, produk yang resmi dirilis pada Selasa (5/9/2023) ini memberikan pengalaman audio yang memikat dengan quad speaker dari Dolby Atmos. Suara yang jernih dan mendalam memaksimalkan pengalaman dalam mendengarkan musik atau menikmati dialog dalam film.

Dikutip dari laman resmi mi.com pada Rabu (6/9/2023), layar Redmi Pad SE ini memiliki resolusi Full HD Plus (1.920 x 1.200 piksel) dan mendukung refresh rate 90 Hz.

Advertisement

Layar tablet Redmi Pad SE memiliki tingkat kecerahan (brightness) maksimum 400 nit, rasio kontras 1500:1, rasio layar 16:10, dan diklaim sudah mendapatkan sertifikasi TUV Rheinland karena menampilkan cahaya biru yang rendah.  Beralih ke bagian punggung terdapat satu kamera belakang 8 MP (f/2.0) yang mendukung perekaman video 1080p pada 30 FPS. Sementara di bagian depan, ada kamera 5 MP (f/2.2) yang mendukung perekaman 1080p dengan frame rate 30 FPS pula.

Pada sektor dapur pacu, Redmi Pad SE dipersenjatai dengan Snapdragon 680 fabrikasi 6 nm. Chipset delapan inti (octa-core) ini memiliki clockspeed puncak 2,4 GHz.  Tablet berdimensi 255,53 x 167,08 x 7,36 mm dengan bobot 478 gram ini, menjalankan sistem operasi (OS) Android 13 yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) MiUI Pad 14.

Tidak hanya unggul dalam performa, Redmi Pad SE juga memprioritaskan daya tahan baterai yang luar biasa. Dengan kapasitas baterai 8.000mAh yang besar dan optimalisasi konsumsi daya yang cerdas, tablet ini dapat mendukung pengguna dalam berbagai aktivitas tanpa perlu khawatir tentang kehabisan daya.

Advertisement

Setelah tahu spesifikasinya, simak pula berapa harga resmi Redmi Pad SE ini. Tablet anyar ini dibanderol dengan harga Rp1,999 juta. Tablet terbaru Xiaomi ini hadir dalam varian warna Graphite Gray dan Mint Green.

 
Advertisement
Astrid Prihatini WD - I am a journalist who loves traveling, healthy lifestyle and doing yoga.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif