tekno
Langganan

Cobain 6 Balapan di GameQoo Ini, Seru - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Akhmad Ludiyanto  - Espos.id Teknologi  -  Selasa, 27 Juni 2023 - 14:19 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi main GameQuo (Indihome)

Esposin, SOLO-Berikut ini game balapan atau racing yang bisa kamu mainkan di GameQoo Indihome.

GameQoo merupakan layanan gaming berbasis cloud yang memberikan pengalaman main game tanpa perangkat khusus seperti PC atau konsol. Berkat teknologi cloud gaming ini pula Kamu bisa main game seru di berbagai perangkat, termasuk layar TV kamu, lho!

Advertisement

Lalu game apa saja sih yang sebaiknya kamu mainkan di GameQoo? Kalau kamu penyuka game balapan atau racing, jangan lewatkan informasi berikut, dikutip dari Indihome.

 

WRC 9

Dikenal juga sebagai WRC 9 FIA World Rally Championship, racing simulation game ini dikembangkan oleh Kylotonn. WRC 9 mengajak Kamu untuk menjadi pembalap off-road profesional dengan mengikuti berbagai jadwal balapan di banyak negara.
Advertisement

 

WRC 9

Dikenal juga sebagai WRC 9 FIA World Rally Championship, racing simulation game ini dikembangkan oleh Kylotonn. WRC 9 mengajak Kamu untuk menjadi pembalap off-road profesional dengan mengikuti berbagai jadwal balapan di banyak negara.

Dalam franchise ini, terdapat 3 jadwal balapan baru yang berlokasi di Kenya, Jepang, dan Selandia Baru. Tampilan visualnya pun begitu realistis hingga menuai banyak pujian dari para kritikus dan gamers.

WRC 9 juga menghadirkan 2 mode permainan tambahan, yaitu Co–Driver dan personalisasi sistem balapan sehingga Kamu bisa menantang pemain lain di berbagai kompetisi balap.

Advertisement

Mode permainan Grip: Combat Racing terdiri dari single – player, online multiplayer, dan 4 – player split – screen. Selagi balapan, Kamu bisa menggunakan senjata dan power up untuk menaklukan pembalap lain.

Kamu juga bisa melaju di dinding dan langit-langit trek. Tetapi, ini cukup tricky mengingat Kamu memerlukan kecepatan yang mumpuni agar tidak jatuh ke trek dan dihabisi oleh lawan.

 

All Star Fruit Racing

Game racing 3D ini tersedia untuk berbagai platform, termasuk konsol dan smartphone. All Star Fruit Racing menampilkan interface game penuh warna sekaligus memanjakan mata.
Advertisement

Gameplay-nya terbilang unik lantaran kamu perlu menggabungkan beragam jenis jus sebagai senjata menyerang atau bertahan. Trek balapannya tak kalah menantang dengan berbagai tikungan hingga tanjakan terjal.

 

Ride 4

Ride 4 merupakan game balap motor dengan puluhan trek balap dan gameplay realistis. Saking realistisnya, game racing ini dibekali dengan sistem pengaturan cuaca yang dinamis plus siklus siang/malam. Melalui mode ini, keahlian Kamu sebagai pembalap akan semakin diuji di berbagai kondisi.

Oh ya, kamu juga dapat mengatur kostum balapan dan desain kendaraan sendiri, lho! Buat kostum dan kendaraan Kamu lebih estetis tanpa mengesampingkan unsur mekanisnya. Tak ada salahnya, kan, tampil gaya sambil balapan?

Advertisement

 

Gravel

Gravel merupakan game racing off-road yang dikembangkan oleh Milestone S.r.l. Dalam game ini, Kamu akan mengikuti ajang balap di acara TV Off–Road Masters. Untuk melaju ke tantangan balap selanjutnya, kamu perlu mengumpulkan bintang-bintang.

Sayangnya, gameplay Gravel tidak sesederhana itu. Game ini dikenal sebagai game balapan dengan trek eksotis sekaligus ekstrem. Kamu harus terus melaju di tengah trek padang pasir gersang hingga trek basah dan licin sembari mengatasi serangan gila-gilaan dari pembalap lain.

 

Toybox Turbos

Dibanding game racing sebelumnya, Toybox Turbos hadir dengan nuansa klasik tapi tidak mengurangi keseruannya. Game ini merupakan versi reboot dari Micro Machines, game tahun 90-an yang juga dikembangkan oleh Codemasters.

Toybox Turbos menghadirkan 18 trek balapan menantang dan 35 kendaraan untuk Kamu koleksi dan personalisasi. Kamu juga bisa mengatasi lawan dengan power up, senapan, ranjau, sampai palu raksasa yang terpasang di mobil.

 
Advertisement
Akhmad Ludiyanto - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif